Mantap, Remake Train to Busan Bakal Digarap Sutradara Indonesia

Mantap, Remake Train to Busan Bakal Digarap Sutradara Indonesia

SUTRADARA asal Indonesia, Timo Tjahjanto bakal menggarap remake film Korea, Train to Busan. Film ini akan diproduksi oleh New Line Cinema.

Timo membuat pengumuman itu lewat akun Instagram-nya, @timobros. Dia mengunggah kembali postingan akun Bloody Disgusting yang mengatakan bahwa ia akan menyutradarai remake film Train to Busan.

Sebelumnya diumumkan, Timo memang sempat dikabarkan tengah menjalani negosiasi dalam pembuatan film tersebut.

\"The Train comes for Us,\" tulis Timo dalam keterangan unggahannya tersebut.

Baca juga:

Rumor Perselingkuhan Nissa Sabyan, dari Kamar Hotel hingga Nikah Siri

Truk Lele Terbalik, Langsung Dipanen Warga

Train to Busan merupakan film Korea bergenre thriller yang meraih sukses besar secara internasional. Film yang disutradarai oleh Sang Ho Yeon ini ditayangkan pertama kali di Festival Film Cannes pada 2016.

Sementara itu, Timo Tjahjanto merupakan sutradara muda asal Indonesia yang punya potensi cukup besar. Dia dikenal memiliki kualitas dalam menggarap film bergenre thriller.

Filmnya berjudul Headshot yang tayang tahun 2016 dipilih oleh Fantastic Fest. Namanya pun semakin berkibar.

Kemudian, dia juga menggarap proyek Netflix berjudul The Night Comes for Us. Film ini dibintangi sejumlah aktor dan aktris tanah air antara lain, Iko Uwais, Joe Taslim, Julie Estelle, Hannah Al Rashid dan Dian Sastrowardoyo. (*)

https://www.instagram.com/p/CLdGVSEBqZ0/?utm_source=ig_embed

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: